Petunjuk Penulisan

Naskah dapat ditulis dalam bahasa Inggris atau bahasa Indonesia yang baik dan benar. Naskah dapat berupa publikasi hasil penelitian, pendidikan, dan penerapan ilmu pengetahuan serta inovasi tenaga pengajar, guru, dosen, mahasiswa maupun para professional dan peneliti, serta pemberdayaan dan pengabdian kepada masyarakat di berbagai disiplin keilmuan. 

Petunjuk Umum

Naskah harus ditulis pada kertas ukuran A4 (210 x 297 mm). Naskah ditulis tanpa nomor halaman dan disusun dengan urut-urutan topik bahasan: Pendahuluan, Metode, Hasil dan Pembahasan, Kesimpulan, Ucapan Terima Kasih, Daftar Notasi (jika ada) dan Daftar Pustaka. 

Perhatikan penggunaan bahasa. Gunakan Bahasa Indonesia yang baku untuk ragam ilmiah. Jika Anda menggunakan istilah asing yang belum diserap ke dalam Bahasa Indonesia, tuliskan italic (miring). Jika istilah tersebut sudah terserap ke dalam Bahasa Indonesia atau sudah lazim di dunia informatika, seperti monitor, tidak perlu Anda tulis miring.

Paragraph terdiri atas minimal 4 kalimat. Panjang tulisan diusahakan minimal 8 halaman. Font yang digunakan adalah Arial dengan style dan ukuran sebagaimana contoh dalam template Journal of Empowerment Community and Education ini, kecuali font untuk penulisan algoritma atau program yang akan dijelaskan lebih terperinci dalam bagian tersendiri. Untuk optimalisasi halaman, usahakan jumlah halaman genap. 

Petunjuk Penulisan

Penulis dapat juga mengunduh template dari Journal of Empowerment Community and Education ini. Naskah mempergunakan font Arial, diawali dengan judul naskah dengan font 16 pt bold format UPPER CASE. Nama penulis ditulis di bawah judul dengan format Title Case font 12 pt. Nama penulis ditulis lengkap tanpa gelar akademik. Nama lembaga (institusi asal, alamat lengkap, dan e-mail) ditulis di bawah nama penulis dengan format Title Case, 10 pt. Jika penulis lebih dari satu, hendaknya ditulis email untuk penulis korespondensi (corresponding author). 

Judul abstrak ditulis dengan huruf regular rata kiri dengan format 12 pt bold. Jika artikel ditulis dalam bahasa Indonesia, maka judul artikel harus ditulis dalam bahasa Indonesia. Jika artikel ditulis dalam bahasa Inggris, maka judul artikel harus ditulis dalam bahasa Inggris.

Abstrak ditulis dalam bahasa Inggris dan bahasa Indonesia. Judul dalam abstrak ditulis sebelum isi abstrak dengan format Sentence Case Bold.

Abstrak Bahasa Indonesia ditulis tegak, dan abstrak Bahasa Inggris dengan huruf miring (Italic) sepanjang 150-300 kata. Kata kunci berjumlah 5 di bawah teks abstrak, disusun urut abjad dan dipisahkan oleh tanda titik koma dapat berupa metode, rumus, perangkat lunak atau perangkat keras, alat tertentu, ataupun lokasi dan bukan bagian dari judul. Kata kunci ditulis dengan huruf Arial 9, bahasa Indonesia ditulis tegak dan bahasa Inggris ditulis dengan huruf miring (italic).

Isi Naskah ditulis dengan format margin kiri 25 mm, margin kanan 20 mm, margin bawah 25 mm dan margin atas 30 mm. Jarak header dari tepi kertas adalah 20 mm, dan jarak footer dari tepi kertas (edge) adalah 13 mm. Naskah diketik dalam program MS Word dengan jenis huruf Arial dengan font 11 pt, 1 spasi dan dalam format satu kolom. Setiap naskah terdiri atas minimum 8 halaman (termasuk gambar dan tabel) dan ditulis justified. 

Sub Judul ditulis dengan huruf tebal dengan format UPPER CASE dan disusun rata kiri tanpa nomor dan garis bawah. Sub sub judul ditulis dengan huruf tebal dan miring dengan format Title Case dan disusun rata kiri tanpa nomor dan garis bawah. Sub sub sub judul ditulis dengan huruf miring dengan format Sentence case dan disusun rata kiri tanpa nomor dan garis bawah.

Gambar dan Tabel diletakkan di dalam kelompok teks dan diberi keterangan yang jelas. Gambar dan tabel diikuti dengan judul gambar yang diletakkan di bawah gambar yang bersangkutan dan judul tabel yang diletakkan di atas tabel yang bersangkutan. Judul gambar dan judul tabel diberi nomor urut. Gambar yang digunakan memiliki resolusi minimal 300 dpi dan dijamin dapat tercetak dengan jelas walaupun diperkecil sampai 50%. Gambar dibuat rata tengah dan tidak dibingkai. Penempatan gambar yang dirujuk, diusahakan setelah kalimat atau paragraf yang mengandung gambar yang dirujuk. Pastikan setiap tabel memiliki caption dengan nomor urut dan judul. Tabel dibuat rata tengah dan Autofit Window. Pastikan Anda buat tabel dengan benar, melalui menu Insert > Tables dengan Table Style menggunakan ‘Table Grid’ dari tombol AutoFormat pada window ‘Insert Table’. Tabel harus diacu dalam teks dengan menuliskan seperti, “hasil analisa pengukuran dapat dilihat pada Tabel 1” (tabel ditulis dengan ‘T’ besar). Usahakan tabel jangan sampai terpotong pada halaman yang berbeda.

Persamaan matematika, pastikan untuk menggunakan Microsoft Equation dengan perintah Insert > Pilih Symbol > Pilih Equation. Nomor persamaan dituliskan dalam kurung rapat kanan. Rujuk persamaan pada paragraf dengan cara seperti ini: dalam Persamaan (1) dan seterusnya. Dalam menuliskan persamaan, gunakan font size 11 untuk variabel, sedangkan untuk pangkat dan indeks gunakan font size 8. Font variabel dalam persamaan dengan style miring, kecuali untuk angka.

Daftar Pustaka Judul bagian pustaka di atas tidak diberi nomor. Format daftar pustaka disusun menggunakan aplikasi Mendeley (bersifat wajib). Jika aplikasi ini tidak ada di komputer Anda, dapat menggunakan format dalam contoh di bawah (APA Style). Untuk semua pengarang, tulis nama belakang diikuti singkatan nama tengah dan depan. Hanya published paper (judul buku, nama dan nomor volume jurnal) yang ditulis miring. Perhatikan untuk rujukan dari Internet, semua bagian rujukan tetap ditulis lengkap. Daftar rujukan disusun dan diurutkan secara alfabetis. Berikut adalah contoh penulisan daftar pustaka : 

1. Pustaka yang berupa majalah/jurnal ilmiah/prosiding :

Joseph, L. et al. (2019) ‘Implications of Seagrass Ecosystem Degradation on Marine Resources and People’s Livelihood: A Case Study from Komave Village, Fiji’, Asian Journal of Fisheries and Aquatic Research, 2(3), pp. 1–13. doi: 10.9734/ajfar/2018/v2i330011.

Luthfi, O. M. (2009). Bentuk Pertumbuhan Karang Di Wilayah Rataan Terumbu Karang (Reef Flat) Perairan Kondang Merak, Malang, Sebagai Strategi Adaptasi Terhadap Lingkungan. Prosiding Pertemuan Ilmiah VI, 109–117.

Isdianto, Andik, W. Citrosiswoyo, & K. Sambodho. (2014). Zonasi Wilayah Pesisir Akibat Kenaikan Muka Air Laut. Jurnal Permukiman. 9 (3) : 148 – 157.

2. Pustaka yang berupa judul buku :

Railkin, A. I. 2003. Marine Biofouling: Colonization Processes and Defenses. CRC press

3. Pustaka yang berupa disertasi/thesis/skripsi :

Dwitya, A. A. (2015). Struktur Komunitas Makrobiota pada Ekosistem Lamun di Pantai Kondang Merak Kabupaten Malang Jawa Timur. Universitas Brawijaya.

4. Pustaka yang berupa Peraturan Pemerintah :

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia. (2012). Rencana Strategis Pariwisata Berkelanjutan dan Green Jobs untuk Indonesia. ILO Publication. https://www.ilo.org/jakarta/whatwedo/publications/WCMS_209132/lang--en/index.htm 

 

Template dari Journal of Empowerment Community and Education :

https://docs.google.com/document/d/1fSbK4E90ANBYKq-2C9y6RXb1fjzG2SzE/edit#heading=h.gjdgxs